NEWS

Warga Serbu Pasar Murah Sembako di Taman Sari

Lensabangkabelitung.com, Sungailiat – Pemprov Babel bekerjasama dengan Pemkab Bangka, Bank Indonesia (BI) dan Bank Sumsel Babel menggelar pasar murah sembako di Taman Sari Sungailiat,  Sabtu (9/6/2018). 

Sejak dibuka jam 08.00 WIB pagi, pasar sembako murah ini  diserbu oleh warga sekitar. 

Pasar murah sembako kali ini didukung oleh distributor sembako, seperti, PT Bangka Alam Sejahtera, Leuakim, dan Agen Ayam Potong Pangkalpinang.

Untuk harga pangan seperti beras KTJ dijual seharga Rp 9.000 per kilogram, untuk beras 5 kilogram dijual Rp 45.000, daging ayam potong bulat Rp 25.000 per kilogram, bawang merah Rp 30.000 per kilogram, bawang putih Rp 10.000 per enam ons dan cabe merah keriting sebesar Rp35.000 per kilogram. 

Untuk kentang dijual Rp.10.000 per kilogram, bawang bombay Rp 20.000 per kilogram, tomat Rp10.000 per kilogram, tepung terigu segi tiga biru Rp 8.000 per kilogram, terigu segitiga biru jenis premium sebesar Rp 9.000 per kilogram, minyak goreng Fortune Rp 10.500 per liter dan gula PSM seharga Rp 11.500 per kilogram.

“Untuk diketahui bahwa daging ayam bulat sampai jam 11.23 WIB sudah habis terjual. yang masih berjualan sampai jam 11.41 WiB yakni untuk bahan pokok sembako seperti bawang, tomat, cabe, minyak goreng, terigu, dan beras medium KTJ ukuran 50 kg harga Rp 45.000 sebanyak empat ton,” jelas Kepala Seksi Perdagangan Dalam Negeri Disperindag Babel Tanaim.

Menurutnya, secara umum pelaksanaan kegiatan operasi pasar murah berjalan lancar dan masyarakat banyak yang berdatangan untuk membeli barang-barang kebutuhan pokok.

“Kegiatan pasar murah  diharapkan dapat membantu mendukung pemerintah dalam menjaga stabilisasi harga dan distribusi bahan pokok terutama sembako dan barang strategis lainnya, “katanya. 

Menurut Tanaim bazar sembako murah ini adalah kegiatan terakhir yang diadakan Dinas Perindustrian dan Perdagangan Babel.

“Ada 30 titik sebetulnya untuk kami selenggarakan tapi untuk menyambut Idul Fitri ini kami lakukan 12 titik. Ini yang terakhir dari total kemarin sebelum Ramadan kami lakukan tujuh titik termasuk di Belitung. Untuk di Bangka ini kebagian sampai dua kali. Hari ini kami terjunkan walaupun dalam posisi kita provinsi sudah libur para distributor masih tetap semangat menjual produk produknya jauh lebih murah,” jelas Tanaim.

Diakuinya untuk stok daging ayam potong sangat diminati dimana sudah tiga kali penambahan stok penjualan. Sedangkan untuk beras diakuinya datang siang yakni merk KTJ. Alasannya karena hari Sabtu kebanyakan buruh angkut dari pihak distributor banyak yang libur.

“Ini memang titik terakhir untuk menyambut Idul Fitri. insyaallah kita akan mulai lagi dengan program kita ada 30 titik sisanya akan kita laksanakan pada saat Idul Adha, Natal dan Tahun Baru,” kata Tanaim.

Dia mengatakan  total omzet yang dicapai pada pasar sembako murah tersebut mencapai Rp 103.821.000. Sedangkan untuk penjualan daging ayam potong sebanyak 480 kilogram seharga pe kilo 25.000 dengan total pendapatan sebesar Rp 12 juta.

Penulis : Vera

Lensa Bangka Belitung

Portal Berita Terkini Bangka Belitung

Related Articles

Leave a Reply

Back to top button
  • slot gacor
  • slot gacor
  • slot gacor
  • slot gacor
  • slot gacor