Bupati Bateng Bersama Bank Sumsel Babel Serahkan Bantuan Rp25 Juta Kepada Komunitas Hijau
Lensabangkabelitung.com, Bangka Tengah – Bupati Bangka Tengah bersama PT Bank Pembangunan Daerah Sumsel Babel menyalurkan Bantuan Sponsorship Produksi Karya Musik Instrumentalia/Kearifan Bangka Tengah sebesar Rp25 juta kepada Perwakilan Komunitas Bangka Tengah Hijau di Pendopo Rumah Dinas Bupati Bateng pada Rabu, (16/8/2023).
Bupati Bangka Tengah, Algafry Rahman merasa bersyukur atas bantuan dari Bank Sumsel Babel kepada pihaknya.
“Alhamdulillah, Bank Sumsel Babel memberikan dukungan kepada Bangka Tengah, tentu ini kolaborasi yang luar biasa dan akan terus kita tingkatkan,” ujarnya.
Kata Algafry, semua stakeholders di Bangka Tengah memang memiliki komitmen bersama dalam membangun Bangka Tengah.
“Jadi, kita memang sudah menyampaikan program Bangka Tengah yang bisa dikolaborasi dengan CSR, sehingga yang selaras mereka bisa turut andil,” ujarnya.
Sementara itu, Ketua Bangka Tengah Hijau, Budi mengucapkan terimakasih kepada Bank Sumsel Babel dan Bupati Bangka Tengah.
“Peran Bupati sangat penting, apalagi saat beliau bertanya mana karya Bangka Tengah kepada saya untuk mengangkat karakter khas Bangka Tengah,” ujar Budi.
Kata Dia, bantuan dari Bank Sumsel Babel akan digunakan untuk karya Bangka Tengah ke depan.
“Kita ingin karakter Bangka Tengah lebih bersinar lagi dan produknya berupa lagu instrumental khas Bangka Tengah untuk dipendengarkan di ruang publik Bangka Tengah,” ujarnya.
Ia berujar ini juga untuk penyempurnaan mars Bangka Tengah dan turut melibatkan pelaku kreatif Bangka Tengah.
“Saya juga sudah melakukan peninjauan untuk pemain dambus dan gendang berkualitas Bangka Tengah dan ini berupa instrumen,” ujarnya.
Penulis : Hendri