Penerima Pertama Vaksin Covid-19 di Basel Sudah Didata, Semua dari Tenaga Kesehatan
Lensabangkabelitung.com, Toboali– Dinas Kesehatan Kabupaten Bangka telah mengusulkan kepada pemerintah pusat untuk alokasi vaksin Covid-19. Bahkan saat pengusulan calon penerima vaksin, sudah dilengkapi dengan data lengkap.
Kepala Dinas Kesehatan, Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana Bangka Selatan Supriyadi mengatakan usulan ke pemerintah pusat untuk alokasi vaksin didalamnya sudah termasuk by name by adress.
“Untuk usulan bukan cuma jumlah, tapi diusulkan sesuai dengan by name by adress, si nama ini tugas dimana sudah kita usulkan untuk mendapatkan vaksinasi tahap pertama Covid-19,” kata Supriyadi kepada Lensabangkabelitung, Senin, 4 Januari 2021.
Supriyadi menuturkan untuk persiapan vaksinasi di Kabupaten Bangka Selatan pihaknya telah melakukan rapat dengan Dinas Kesehatan Provinsi dan telah diminta data baik penduduk maupun tenaga medis.
“Pada prinsipnya ketika nanti vaksin ini hadir di gudang kita di fasilitas gudang farmasi, maka kita siap untuk melakukan vaksinasi kepada masyarakat. Namun untuk tahap pertama kita fokuskan terhadap petugas di pelayanan publik seperti tenaga kesehatan, guru, TNI/Polri maupun penyuluh yang lain,” ujar dia.
Ia mengungkapkan, untuk berapa jumlah vaksin yang akan diterima, pihaknya masih belum tahu berapa yang akan diterima. Namun jumlah vaksin ini nantinya sesuai dengan jumlah penduduk dan cukup untuk tenaga kesehatan.
“Tahap pertama ini kita belum tahu jumlah vaksin yang kita terima, tapi yang jelas memenuhi untuk tenaga kesehatan dulu plus tenaga-tenaga yang langsung berhubungan dengan masyarakat. Tapi artinya adalah seluruh masyarakat nanti ada tahapannya, seluruh masyarakat akan kita vaksinasi tanpa kecuali,” ujar dia.
Penulis : Rusdi | Editor : Servio M