LENSA KRIMINALNEWS

Dijemput Pacar, Pamit Jalan-jalan, Ehh.. Malah Ngamar di Penginapan

Lensabangkabelitung.com, Pangkalpinang – Pamit sejak siang hari dari rumah, Bella (bukan nama sebenarnya) memberitahu ke orangtuanya kalau mau keluar sebentar jalan-jalan. Arjuna, sang pacar yang menjemput, ternyata tak cuma mengajak jalan-jalan dan makan. Keduanya ditemukan bermesraan di kamar penginapan.

Bangs*t gawe ikak bedue ni. Kite kawinkan baelah ikak neh (Kurang ajar ulah kalian berdua ini. Kita nikahkan sajalah),” umpat kakak dari Bella, yang kesal saat menjemputnya di Mapolres Pangkalpinang, Minggu dini hari, 1 November 2020.

Perempuan sekitar usia 40 tahun patut kesal. Karena merasa telah dibohongi oleh sang adik. “Tadi mada nek jalan-jalan, tapi cemni (Tadi pamit mau jalan-jalan, tapi begini jadinya),” ujar dia.

Beberapa jam sebelumnya, pada Sabtu malam, 31 Oktober 2020, Polres Pangkalpinang mengamankan sembilan pasangan muda-mudi tanpa ikatan pernikahan. Mereka diciduk dari dua lokasi, yakni Penginapan HI-3 di Kampung Jeruk, Pangkalanbaru, dan di Penginapan Kaisar di Jalan Balai Pangkalpinang. Adapun satu lokasi lainnya yang juga dicurigai, Penginapan Alphan, petugas tak menemukan pasangan muda-mudi.

Selanjutnya, kesembilan pasangan mesum itu digiring petugas ke Mapolres Pangkalpinang. Identitas didata, dan baru dilepas setelah dijemput pihak keluarga.

“Razia kita ini adalah kegiatan razia yang ditingkatkan atau KRYD. Sasarannya penginapan-penginapan yang ada di wilayah hukum Polres Pangkalpinang,” ujar Kabag Ops Polres Pangkalpinang, Ajun Komisaris Polisi Johan Wahyudi kepada Lensabangkabelitung.com.

Kepada pasangan yang terjaring razia, satu per satu dimintakan mengisi identitas, dan harus dijemput oleh orangtua atau anggota keluarga inti.

Dari pasangan muda-mudi yang dicurigai akan berbuat mesum itu, dominan oleh pasangan yang berasal dari luar Kota Pangkalpinang. Itu juga yang membuat proses pendataan agak berjalan lamban, bahkan hingga tembus azan Subuh masih ada yang belum dijemput keluarganya.

Halaman:

1 2Next page

Related Articles

Leave a Reply

Back to top button