BANGKA TENGAHLENSA DAERAHLENSA POLITIKNEWS

Tinjau TPS di Bangka Tengah, Kapolda dan Gubernur Apresiasi Partisipasi Pemilih

Lensabangkabelitung.com, Bangka Tengah– Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Bangka Belitung yang terdiri dari Kapolda Anang Syarif Hidayat, Gubernur Erzaldi Rosman, Danrem Brigjen Matius Jangkung, Wadansat Brimob AKBP Edison Ludy Bard Sitanggang, Kapolres AKBP Slamet Ady Purnomo dan Sekda Bateng Sugianto melakukan pemantauan proses pencoblosan di TPS 03 Kelurahan Berok Bangka Tengah.

Kapolda Bangka Belitung Inspektur Jenderal Anang Syarif Hidayat mengatakan untuk memantau pelaksanaan pencoblosan surat suara di sejumlah TPS di Bangka Tengah. Bukan hanya itu, rombongan juga melihat dekorasi TPS yang unik ala pesta pernikahan.

“Untuk pengamanan berjalan aman dan terkendali. Angka partisipasi pemilih pun sangat tinggi. Ini apresiasi buat masyarakat karena tolak ukur keberhasilan pelaksanaan pilkada adalah tingginya partisipasi pemilih,” ujar Anang kepada wartawan, Rabu, 9 Desember 2020.

Anang menuturkan pilkada serentak di Bangka Tengah berjalan lancar dan aman. Pihaknya telah menginstruksikan Polres Bangka Tengah untuk menerjunkan personil yang terdiri dari Polres sendiri, BKO Pangkalpinang dan Direktorat Polda Babel untuk pengamanan TPS.

“Sampai saat ini potensi konflik tidak ada. Meskipun ada tapi sudah lebih awal diatasi dan ditekan sehingga tidak sampai naik ke tingkat pengadilan,” ujar dia.

Gubernur Bangka Belitung Erzaldi Rosman mengatakan pihaknya memberikan apresiasi ke TPS-TPS yang mendesain tempat pemilihan secara unik dan tetap mematuhi protokol kesehatan.

” Kami lihat ada beberapa TPS menyiapkan dengan baik dan sangat berniat termasuk protokol kesehatan, pakai masker wajib, tempat pencoblosan disiapkan sarung tangan dan sebagainya. Kita berharap antusias pemilih untuk datang ke TPS memberikan hak suaranya baik. Kita juga patut mengapresiasi kerja KPU hingga KPPS mensukseskannya,” ujar dia.

Penulis : Hendry | Editor : Servio M

Related Articles

Leave a Reply

Back to top button