NEWS

Sekda Tutup Gebyar Pendidikan SMA/SMK/SLB Babel

Lensabangkabelitung.com, PANGKALPINANG – Gubernur Kepulauan Bangka Belitung (Babel), Erzaldi Rosman diwakili Sekda Babel Yan Megawandi, Kamis (2/5/2019) malam, resmi menutup Gebyar Pendidikan SMA/SMK/SLV Provinsi Babel tahun 2019.

Turut hadir dalam acara penutupan kegiatan yang mengangkat tema “Memajukan Pendidikan Menguatkan Kebudayaan” di Alun-alun Taman Merdeka Pangkalpinang itu, sejumlah Pejabat di Lingkungan Pemerintah Provinsi (Pemprov) dan Kota Pangkalpinang, serta para Peserta Gebyar Pendidikan SMA/SMK/SLB Babel tahun 2019.

Sekda Yan Megawandi mewakili Gubernur Erzaldi dalam kesempatan itu mengapresiasi penyelenggaraan Gebyar Pendidikan SMA/SMK/SLB Babel yang sejak awal hingga akhir penyelenggaraan yang diikuti 91 stand berjalan lancer.

“Malam ini, tanda berakhirnya kegiatan, termasuk lomba – lomba, diantaranya kuliner, literasi, termasuk bagaimana cara kewirausahaan anak – anak kita di Babel. Saya ucapkan terima kasih untuk para donatur yang sudah membiayai anak – anak kita dalam kreatifitas dan pengembangan wawasannya,” kata Sekda.

Sekda berharap kegiatan ini, akan berlanjut tidak hanya sebatas ini, namun kedepan mengundang para peserta dari luar Babel, agar bisa mendapatkan perbandingan. “Ini bagian dari penguatan pendidikan dan budaya, sehingga di hati anak – anak kita kapasitas pribadinya sempurna,” ujar Yan.

Apresiasi juga disampaikan Sekda Yan kepada tenaga pendidik, yang merupakan bagian penting pada kegiatan ini.

“Saya memberikan pujian kepada Dinas Pendidikan telah berhasil memecahkan rekor dunia dari MURI Tari Campak Pelajar terbanyak. Mudah – mudahan tahun depan Kegiatan Gebyar Ini lebih semarak, lebih inovatif menampilkan sesuatu hal yang baru. Dan semoga kegiatan ini juga bisa menjadi pemacu dan juga pemicu anak – anak kita agar lebih kreatif dan inovatif lagi,” harap Sekda.

Dalam acara Penutupan Gebyar Pendidikan SMA/SMK/SLB Babel Tahun 2019 ini, juga diisi dengan pembagian tropy sejumlah lomba, dengan Juara Umum Piala Gubernur Babel diraih Pangkalpinang, dan penampilan berbagai pertunjukan yang mewakili SMA atau SMK di Babel.

Penulis : ADV/Humaspro/Imam

Lensa Bangka Belitung

Portal Berita Terkini Bangka Belitung

Related Articles

Leave a Reply

Back to top button
  • slot gacor
  • slot gacor
  • slot gacor
  • slot gacor
  • slot gacor